Bogor,mascipol.id – Kapolsek Jonggol Kompol Mulyadi Asep Fajar,SH, menggelar pertemuan antara pihak perusahaan PT. Hijau Lestari dengan perwakilan warga Desa Sirnajati, Kecamatan Cibarusah, Kabupaten Bekasi. Kegiatan diadakan di aula Polsek Jonggol Polres Kabupaten Bogor.Jumat (23/06/2023)
Kegiatan pertemuan tersebut bertujuan untuk membahas tuntutan masyarakat terkait bau tidak sedap pembakaran limbah B3 perusahaan PT Hijau Lestari.
Kapolsek Jonggol Kompol Mulyadi Asep Fajar menyampaikan, pertemuan ini bertujuan untuk memfasilitasi dan menengahi masyarakat Desa Sirnajati untuk bertemu dengan pihak perusahaan PT. Hijau Lestari untuk mencari solusi terbaik.
“Kami selaku Kepolisian hanya memfasilitasi untuk mendapatkan titik temu dan hasil terbaik untuk kedua belah pihak, masyarakat tidak dirugikan dan perusahaan harus menjalankan sesuai prosedur,” kata Kapolsek.
Sebelumnya, sejumlah warga melakukan protes terkait adanya bau tidak sedap yang diduga akibat dari pebakaran limbah B3 oleh PT Hijau Lestari yang berlokasi di Desa Weninggalih Kecamatan Jonggol Kabupaten Bogor. Kamis malam (22/06/2023) sekira pukul 22.00.Wib.
Salah satu warga menyatakan, PT Hijau Lestari harus bertanggung jawab terhadap dampak polusi. Warga mengatakan, bau menyengat sering muncul di malam hari. Akibatnya, warga di Desa Sirnajati merasa terganggu dan mengalami sesak nafas.
Atas kejadian tersebut, warga melaporkan kepada pihak kepolisian Polsek Cibarusah untuk segera ditindaklanjuti dan menjembatani dengan Kepolisian wilayah hukum Polsek Jonggol.(Wati)