Forkopimcam Serang Baru Berikan Bantuan di Giat Safari Ramadhan Desa Sukasari

 

Kabupaten Bekasi,mascipol.id – Tim Safari Ramadhan dari Forkopimcam Serang Baru mengakhiri giat Safari Ramadhan dengan melakukan salat Tarawih Keliling, di Masjid Al – Mutaqin

Kp. Ceper RT 04 RW 02, Desa Sukasari, Kecamatan Serang Baru, Kabupaten Bekasi, Kamis (06/04/2023).

Kedatangan tim tersebut juga memberikan bantuan berupa karpet, sajadah dan keperluan ibadah lainnya untuk Masjid Al-Mutaqin.

Camat Serang Baru, Mirtono Suherianto, mengatakan giat Safari Ramadhan dan salat Tarawih keliling ini di samping untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan pada bulan suci Ramadan 1444 H, di satu sisi lain untuk mendekatkan TNI, Polri, Pemerintah Kecamatan dengan masyarakat.

Dirinya pun berpesan kepada jemaah bahwa, melalui pelaksanaan shalat tarawih keliling ini selain mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan ketertiban masyarakat, juga bertujuan untuk menjalin tali silaturahmi yang lebih dekat dengan masyarakat.

Sementara Kepala Desa Sukasari, Muhamad Nursolehudin mengatakan, apresiasi kepada tim Safari Ramadhan yang melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan di wilayahnya.

“Kami ucapkan terimakasih kepada tim Safari Ramadhan dari forkopimcam Serang Baru dan semoga silaturahmi ini memberikan kebaikan untuk kita bersama khususnya warga Desa Sukasari. Saya selaku Kepala Desa Sukasari, mengajak kepada masyarakat untuk selalu menciptakan situasi Kamtibmas yang selalu kondusif dan tentram,” kata Edo.

Safari Ramadhan 1444 H dan salat Tarawih keliling ini dihadiri pula Camat Serang Baru beserta jajaran, Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kecamatan Serang Baru, Kepala Desa Sukasari beserta jajaran, Babinsa Koramil 12/Serang Baru, Bhabinkamtibmas Polsek Serang Baru, RT/RW, Tokoh Agama maupun masyarakat Desa Sukasari.(Wati)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *