Polsek Tambun
Tambun Selatan, 22 April 2025 – Dalam rangka memperingati Hari Bumi dan memberikan pemahaman sejak usia dini mengenai pentingnya keselamatan berlalu lintas serta kepedulian terhadap lingkungan, Polsek Tambun Selatan, Polres Metro Bekasi menerima kunjungan dari siswa-siswi TK IT Darusallam Global, Selasa (22/4).
Kegiatan edukatif ini dimulai pukul 08.30 WIB di halaman Polsek Tambun Selatan dan dipimpin langsung oleh Kapolsek Tambun Selatan KOMPOL Wuryanti, S.H., M.H. selaku penanggung jawab kegiatan. Anak-anak TK A dan TK B beserta guru pendamping disambut hangat oleh jajaran anggota Lantas Polsek Tambun Selatan.
Dalam kegiatan tersebut, para siswa dikenalkan dengan berbagai aspek keselamatan lalu lintas seperti:
Pengenalan rambu-rambu lalu lintas
Demonstrasi 12 gerakan pengaturan lalu lintas
Pengenalan tugas Polisi Lalu Lintas
Menyaksikan langsung kendaraan patroli polisi
Tak hanya itu, bertepatan dengan peringatan Hari Bumi 2025, para siswa juga diberikan edukasi mengenai pentingnya menjaga lingkungan. Mereka diajarkan cara memilah sampah sesuai jenisnya dan memahami arti warna pada tempat sampah. Kegiatan ini juga diselaraskan dengan program Polsek Tambun Selatan yang telah menerapkan kebijakan pemilahan sampah untuk seluruh personel dan pengunjung sebagai bagian dari gaya hidup ramah lingkungan.
Kegiatan berlangsung meriah dan edukatif, dengan antusiasme luar biasa dari para peserta. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi bekal awal bagi anak-anak untuk tumbuh menjadi generasi yang taat aturan dan peduli terhadap lingkungan sejak dini.