Polres Metro Bekasi Gelar Simulasi Kesiapan Pengamanan Pemilu 2024

Bekasi,mascipol.id – Polres Metro Bekasi menggelar simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) dalam rangka kesiapan pengamanan Pemilu 2024 di Plaza Pemerintah Daerah Kabupaten Bekasi, Cikarang Pusat. Senin (16/10/2023)

Kegiatan simulasi tersebut merupakan kolaborasi bersama antara TNI, Polri, Pemda Kabupaten Bekasi, KPU dan Bawaslu untuk menciptakan suasana kesiapsiagaan Pemilu 2024.

Kegiatan ini dihadiri sejumlah pejabat, termasuk Pj Bupati, Dani Ramdan, Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Twedi Aditya Bennyahdi, Dandim 0509, Letkol Inf. Danang Waloyo, KPUD, Bawaslu dan PJU Pemda Kabupaten Bekasi serta tamu undangan.

Dalam press conference, Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Twedi menekankan, pentingnya simulasi ini sebagai bukti komitmen negara dalam menjamin keamanan Pemilu 2024, khususnya di Kabupaten Bekasi.

“Apa yang kita simulasikan hari ini adalah situasi ril yang ada di lapangan, simulasi ini sebagai upaya antisipasi dalam mencegah kemungkinan masalah yang terjadi pada saat Pemilu nanti ,” ujarnya.

Kombes Pol Twedi menyampaikan apresiasi kepada gabungan TNI, Polri, Pemda, KPU dan Bawaslu atas terselenggaranya simulasi Sispamkota ini. Terima kasih untuk totalitas menghayati tugas dan perannya masing-masing dalam persiapan pengamanan Pemilu 2024 mendatang.

Kapolres menjelaskan, simulasi Sispamkota dilakukan dengan tujuan mempersiapkan personel dalam menghadapi berbagai kemungkinan yang dapat terjadi saat pengamanan Pemilihan Umum 2024.

“Simulasi ini menjadi gambaran apa saja kemungkinan yang terjadi selama pelaksanaan Pemilu 2024, sampai dengan situasi yang terburuk pun kami persiapkan dan antisipasi. Sejauh ini Kabupaten Bekasi dalam kondisi aman dan kondusif, tapi kita tetap harus mempersiapkan diri dengan segala kemungkinannya ,” pungkasnya.(Wati)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *