Ngerumpi Virtual, Kapolres : Lebih Dekat dengan Masyarakat

 

Kabupaten Bekasi,mascipol.id – Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol Gidion Arif Setyawan bersama Dandim 0509/Kab.Bekasi Letkol Inf Muhammad Horison Ramadhan ngerumpi virtual bersama pengurus RW Se-kabupaten dalam rangka sapa warga satu rasa di Perum Cikarang Baru Kelurahan Sertajaya Kecamatan Cikarang Timur Kabupaten Bekasi. Jum’at (16/12/2022).

“Malam ini kita lakukan ngerumpi virtual di sembilan-sembilan lokasi berbeda,” kata Gidion.

Ia menerangkan, kegiatan ini adalah salah satu ajang silaturahmi bersama masyarakat untuk menjalin kedekatan guna meningkatkan komunikasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Bekasi.

“Dengan kedekatan ini dapat meningkatkan komunikasi yang baik guna dalam menciptakan keamanan kita bersama,” bebernya.

Menurutnya, kegiatan ini juga menyerap keluhan dan kritikan dari masyarakat secara langsung sehingga apa yang masyarakat butuhkan bisa dapat secara cepat ditangani.

“Apa yang masyarakat butuhkan bisa langsung kami dengarkan sehingga meminimalisir dampak negatif,” pungkasnya.

Diakhir kegiatannya, Kapolres bersama Dandim memberikan kopiah kepada warga sebagai cendramata sekaligus tanda kebersamaan dan kedekatan Polri dengan masyarakat.(Red)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *