PT AdhiAcset KSO Salurkan Hewan Qurban kepada Masyarakat Sekitar Proyek Tol Japek 2 Selatan

Bekasi,mascipol.id – Dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah, PT AdhiAcset KSO, kontraktor pelaksana proyek Tol Japek 2 Selatan, menunjukkan kepedulian dan komitmennya terhadap masyarakat sekitar dengan menyalurkan hewan qurban berupa 2 sapi dan 2 domba.

Humas PT AdhiAcset KSO, Robert, menyampaikan bahwa hewan qurban tersebut dibagikan kepada masyarakat sekitar proyek yang berhak menerima, serta karyawan perusahaan.

“Kami senantiasa menempatkan nilai kemanusiaan dan kemanfaatan sosial sebagai bagian penting dari eksistensi perusahaan. Kegiatan ini adalah salah satu bentuk nyata komitmen kami terhadap masyarakat sekitar,” ujar Robert.

Robert juga menekankan bahwa proyek tol bukan hanya ruang aktivitas pembangunan, tetapi juga bagian dari ekosistem sosial yang perlu dijaga harmoninya. Oleh karena itu, kegiatan seperti ini diharapkan mampu memberikan dampak positif secara langsung kepada masyarakat.

“Kami percaya bahwa hubungan antara PT AdhiAcset KSO dan masyarakat harus dibangun dalam semangat kolaborasi dan saling mendukung,” katanya.

Melalui kegiatan qurban ini, PT AdhiAcset KSO menegaskan kembali komitmennya sebagai perusahaan yang tidak hanya fokus pada aspek operasional untuk membangun tol, namun juga aktif berkontribusi terhadap pembangunan sosial yang berkelanjutan. Kegiatan ini merupakan contoh nyata dari tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) yang bertujuan memberikan kontribusi positif kepada masyarakat dan lingkungan sekitar.ยน

Dengan kegiatan ini, PT AdhiAcset KSO berharap dapat memperkuat hubungan harmonis dengan masyarakat sekitar proyek dan memberikan dampak positif bagi kehidupan mereka. (Wati)