Kapolsek Cikarang Pusat Hadiri Groundbreaking Pembangunan Masjid AT-Tauhid

Bekasi,mascipol.id – Kapolsek Cikarang Pusat, AKP Elia Umboh, hadiri groundbreaking pembangunan masjid AT – Tauhid di Deltamas 1 Desa Pasirranji Kecamatan Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi. Jum’at (31/01/2025)

Groundbreaking merupakan ceremonial peletakan batu pertama yang menjadi tanda dimulainya pembangunan sebuah proyek yang bertujuan untuk menciptakan kegembiraan dan dukungan terhadap proyek bangunan baru.

Kapolsek dalam keterangannya, mengatakan bahwa keberadaan masjid sangat berperan penting bagi masyarakat muslim di Kecamatan Cikarang Pusat, sehingga Kepolisian memandang perlunya kehadiran personel Polsek Cikarang Pusat dalam upaya Kamtibmas.

“Saya berharap dengan pembangunan masjid ini nantinya dapat menjadi pusat pembinaan dan pemberdayaan umat serta menjadi sarana kedekatan masyarakat dan Kepolisian,”ucap Kapolsek.

Disamping itu, pembangunan Masjid ini dapat menjadi sarana untuk menyampaikan pesan kamtibmas.

Turut hadir PJ Bupati Bekasi, Drs. Dr. H. Dedy Supriyadi, M.M., Kapolsek Cikarang Pusat AKP Elia Umboh, S.H., M.H., Kepala Kemenag Kab Bekasi H. Shobirin, S.Ag., Kepala Dinas Perkimtan Nurchaidir, M.M., GM PT Deltamas
Nandang Herdia, Plt Camat Cikarang Pusat Mamad Raharjo, S.STP, Ketua DKM Masjid AT – Tauhid Deltamas 1 Eko Ratno, Ketua RW
Wibisono, tokoh agama, tokoh masyarakat dan undangan lainnya. (Wati)