Bojonegoro – Polisi Hadir Di Masyarakat untuk menciptakan rasa aman, Anggota Polsek Kapas, Polres Bojonegoro melaksanakan pengamanan Pengajian Akbar dan kegiatan keagamaan di Masjid Ibnu Abbas Jln. Monginsidi no 8, Desa. Pacul Kec. Bojonegoro, Sabtu (03/01/26).
Pengamanan giat pengajian dari Anggota Polsek Kapas yang dipimpin Aipda Didik Susanto SH. dibantu anggota Koramil Kapas Serda Prindi serta dibantu dari pihak panitia yang ditugaskan kusus menjaga lokasi pakir kendaraan.
Aipda Didik Susanto mengatakan kami bersama anggota Koramil Kapas selalu bersinergi dalam upaya pemeliharaan kamtibmas serta pengamanan kegiatan masyarakat .
“Jemaah yang hadir pada acara ini sekitar 350 orang dengan Pembicara Ustad Ahmad Zainuddin dari Bajar Kalimantan dengan Tema ‘Adab Menuntut Ilmu”
Kami bersama anggota koramil selalu siap dalam melaksanakan pengamanan kegiatan masyarakat dan kami siap mengamankan dan mensukseskan rangkaian kegiatan tersebut.pungkas Aipda Didik
Acara tersebut dihadiri oleh para santri pondok Pesantren Ibnu Abbas Bojonegoro dan Masyarakat sekitar, Alhamdulillah acara tersebut berjalan dengan aman dan lancar.
Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Pembina Komascipol DPD Bojonegoro yang juga
Ketua Yayasan Mutiara Sunnah Bojonegoro Bapak Nouval Baswedan dan Kepala Pondok Ibnu Abbas Bojonegoro Ustadz M.Yanzuril Ghulam dalam kesempatan ini beliau berdua menyampaikan ucapan terima kasih sebesar-besarnya kepada semua pihak serta Babinsa Koramil Kapas Serda Prindi dan Bhabinkamtibmas Desa Sembung AIPDA Didik Susanto.SH serta Linmas desa sembung yang telah membantu kelancaran acara tersebut.
