Operasi Yustisi Pengawasan Prokes Dan Gatur Lalu Lintas Sore Antisipasi Tawuran Pelajar Diwilayah Hukum Polsek Cibarusah

 

Bekasi – Anggota Polsek Cibarusah Polres Metro Bekasi Polda Metro Jaya, melaksanakan Operasi Yustisi tentang Pengawasan Protokol Kesehatan dan mengatur lalu lintas dan antisipasi tawuran pelajar diwilayah hukum Polsek Cibarusah di SMK Baspul jln. Irigasi Desa Wibawamulya dan SMK Abdi Negara jln. Raya Cibarusah – Serang Desa Sindangmulya, Kecamatan Cibarusah Kabupaten Bekasi. Kamis (27/01) Pukul 16.00 WIB sampai dengan selesai.

Adapun sasaran dari kegiatan ini yaitu Para pejalan kaki yang melintas, pelajar, sopir dan penumpang baik R2, R3, R4 dan lain-lain.

Tujuan dari kegiatan tersebut untuk mengawasi dan menyadarkan warga masyarakat tentang Penerapan Protokol Kesehatan dalam rangka antisipasi covid-19 varian baru Omicorn dan antisipasi tawuran antar pelajar.

Anggota Polsek Cibarusah yang ditugaskan untuk giat tersebut Bripka Abas Purnomo dan Bripka Sumitro.

Petugas Polsek Cibarusah menghimbau kepada masyarakat untuk wajib mengenakan masker saat beraktifitas, menjaga jarak, membiasakan cuci tangan sebelum dan setelah melaksanakan aktifitas dan mengurangi mobilitas dalam rangka pencegahan penyebaran Covid – 19. (Wati Ummu Arfi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *